Selasa, 07 Mei 2019





MOTIVATION LETTER
            Nama saya Fifi Nofiana. Saya bersuku Jawa, namun saya tinggal di Aceh sejak lahir. Saya terlahir dan dibesarkan dari keluarga yang sederhana. Pendapatan ayah tak menentu, yang bekerja sebagai seorang petani. Sementara ibu hanya ibu rumah tangga biasa. Saya adalah anak terakhir dengan dua bersaudara, saya mempunyai seorang kakak laki-laki yang sudah berstatus menikah dan mempunyai satu anak perempuan. Walaupun hanya saya yang masih menempuh pendidikan, tetapi saya tidak pernah memutuskan keinginan dan cita-cita saya untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri.
            Saat ini saya masih berstatus mahasiswa di salah satu universitas di Aceh, yaitu Universitas Teuku Umar tepatnya pada jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik semester enam. Setelah lulus nanti saya bercita-cita menjadi seorang penulis, karena menulis adalah hal yang luar biasa yang membuat saya ingin menciptakan sebuah buku yang dapat dikenal banyak orang.
            Oleh karena itu, saya tidak hanya fokus pada bidang akademik saja, melainkan aktif ikut serta dalam beberapa organisasi. Baik itu organisasi Internal maupun Eksternal kampus. Di internal saya cukup aktif di UKM Pers dengan menjabat sebagai anggota di bidang wartawan. Disini saya banyak belajar mengenai hal-hal yang bersangkutan dengan jurnalistik. Sementara di eksternal kampus, saya cukup aktif di Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) sebagai anggota Kebijakan Publik. Disini saya banyak belajar mengenai menejemen dalam sebuah organisasi. Dalam kegiatan sehari-hari saya, saya mengimbangi antara urusan dunia dan urusan agama, agar saya tak lalai dalam menjalankan perintah agama saya.
            Besar harapan saya agar kiranya dapat menerima beasiswa PPAN ASEAN dan bergabung menjadi salah satu pelajar di Aceh yang sudah belajar di Luar Negeri. Dan saya merasa layak dipertimbangkan untuk mendapatkan beasiswa ini. Alasannya, karena selain aktif dalam organisasi, saya juga memiliki beberapa prestasi, seperti mendapatkan juara kelas sewaktu masih duduk di bangku sekolah baik SD, SMP maupun SMA, dan saya memiliki IP terakhir disemester lima yaitu 4.00 dan IPK 3.77. Saya juga sering mengikuti lomba-lomba di kampus, seperti mengikuti lomba puisi dan esay. Dan saya juga sering mengikuti kegiatan seni di kampus seperti menari.
Apabila nantinya saya terpilih menjadi salah satu penerima beasiswa PPAN ASEAN ini, saya akan membanggakan nama baik Indonesia dalam ranah suatu program yang akan dijalankan di luar negeri maupun dalam negeri. Perencanaan saya kedepannya, apabila  telah menerima beasiswa PPAN ASEAN ini saya akan menggunakan beasiswa tersebut dengan sebaik mungkin dengan potensi yang saya miliki. Terutama saya akan membanggakan orang tua saya dan meringankan beban mereka.
Demikian surat motivasi ini dibuat, demi memenuhi persyaratan dari beasiswa PPAN ASEAN dan semoga saya dapat bergabung menjadi salah satu diantara penerimanya.

Hormat saya,
           
Fifi Nofiana

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

  Hari ini adalah hari pertama puasa,dimna puasa itu adalah kewajiban setiap umat mu...